Inilah Program Seru Libur Lebaran di Trans Studio Bandung





Trans Studio Bandung 2018

Bagi yang berwisata ke Bandung, destinasi wisata hiburan keluarga Trans Studio Bandung bisa jadi pilihan saat momen libur Lebaran dan libur sekolah tengah tahun ini. Dalam momen libur Lebaran 2018, Trans Studio menghadirkan beberapa program seru buat para pengunjung.

Berikut ini program-program seru Trans Studio Bandung saat momen libur Lebaran 2018:

1. Sirkus internasional DREAMLAND
Pertunjukan sirkus yang pasti seru ini dapat disaksikan di Amphiteater Trans Studio Bandung mulai tanggal 14 Juni - 14 Juli 2018. Di awal pertunjukan DREAMLAND ini, beberapa akrobat dari Cina akan menunjukan aksi Trampolin Pole. Mereka melakukan gerakan lompatan ke udara pada sebuah trampoline dan dikombinasikan dengan keahlian melakukan salto dan mendarat pada 2 buah tiang vertikal.

Adegan selanjutnya dipertontonkan aksi Icarian Games dan dilanjutkan dengan atraksi Diabolo. Ini merupakan atraksi keahlian memainkan yoyo yang luar biasa dan berbeda dari permainan yoyo lainnya.

Sedangkan di adegan terakhir menampilkan adegan Juggling Plank dan Spring Board yang tentunya hanya orang dengan keahlian khusus yang bisa melakukannya dan sangat menarik untuk disaksikan. Seluruh aksi dan pertunjukan sirkus ini akan dikemas dengan Special Effect salju, gelembung udara dan sinar laser serta tata panggung dan latar belakang yang ceria dan penuh warna seperti di negeri mimpi.

2. Harga tiket masuk Trans Studio saat libur Lebaran
Khusus untuk periode liburan 9 Juni - 15 Juli 2018, harga tiket masuk Trans Studio Bandung Rp 280 ribu. Untuk jam operasionalnya mulai dari pukul 09.00 - 21.00 WIB. Harga tersebut sudah termasuk bermain di semua wahana dan menyaksikan semua pertunjukan.

3. Transpark 'Summmer Fun'
Sebuah pameran property Transcorp diantaranya Transpark Cibubur, Transpark Juanda, Transpark Bintaro dan Transpark Icon Surabaya. Selain property expo ada juga arena carnival games yang membuat acara lebih menarik di area pameran tersebut.

4. Program diskon
Metro Department Store menghadirkan konsep baru dengan memberikan diskon hingga 50% dan undian berupa paket Umroh bagi traveler yang berbelanja di periode 10 Mei - 24 Juni 2018.

5. Ramadhan Bazaar
Event ini diselenggarakan hingga 24 Juni 2018 yang memberikan beragam penawaran menarik dari Unique, Mulle, Egypt Collection, Intresse dan masih banyak lainnya.

Selain itu, di Trans Studio Bandung pun terdapat banyak wahana dan permainan yang bisa Anda nikmati, di antaranya:

Giant Swing, merupakan ayunan pendulum terbesar pertama di Indonesia. Wahana ini akan mengajak para wisatawan berputar-putar di ketinggian mencapai 18 meter.

Yamaha Racing Coaster, wahana di Trans Studio Bandung ini terlihat sangat cocok untuk Anda yang tertarik menguji adrenalin. Sebab pasalnya wahana ini bisa melesat pada kecepatan tinggi, sekitar 120 km/jam selama 3,5 detik saja. Selain itu, wahana ini disebut-sebut hanya terdapat di tempat wisata Trans studio di Bandung saja, bahkan hanya ada 3 unit di dunia, dengan 2 unit lainnya di Amerika Serikat.

Marvel Superheroes 4D Trans Studio, wahana yang satu ini ialah bioskop simulator yang menawarkan teknologi 4D pertama di seluruh dunia dengan menampilkan super hero hasil karya dari komik marvel terkenal, seperti Hulk, Spiderman, Wolverine, Iron Man, beserta musuh-musuhnya.

Vertigo Trans, wahana ini adalah kincir angina terbesar yang bisa membawa pengunjungnya berputar-putar secara vertical dalam putaran 360 derajat.

Special Effect Action, wahana yang ada di Trans Studio Bandung ini adalah wahana yang menghadirkan rahasia di balik film-film action, baik berupa tembakan, ledakan, serta semburan air.

Negeri Raksasa. wahana ini mengajak Anda untuk mengunjungi negeri raksasa di atas awan serta siap menjatuhkan Anda di atas ketinggian mencapai 20 meter.

Trans Science Center, wahana yang satu ini adalah sarana bermain sekaligus sebagai tempat belajar sains untuk anak-anak sekolah.

Trans Broadcast Museum, wahana  ini menawarkan sajian rahasia di balik produksi program-program yang ditayangkan di Trans 7 maupun trans TV.

Sky Pirates, wahana yang satu ini memberikan pengalaman bagi para pengunjungnya dengan menaiki kapal bajak laut sekaligus berkeliling ke tempat wisata Trans Studio dengan memakai kapal udara.

Dragon Rider, merupakan wahana yang bisa membuat Anda lebih gagah sebab bisa berpetualang sembari menunggang naga layaknya seorang ksatria.

Trans Car Racing, menawarkan ajang balapan truk yang panjangnya hampir sekitar 1 km melalui kecepatan maksimum mobil 40 km/jam.

Trans Movie Magic, wahana ini menawarkan pengalaman menonton layar lebar secara lebih nyata untuk para pengunjung yang hadir ke Trans Studio kota Bandung.

Trans City Theatre, wahana ini adalah gedung pertunjukan yang megah dan menampilkan berbagai macam pertunjukan. Selain itu, wahana Trans City Theatre ini dianggap sama seperti Broadway.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS