Disdik Gelar Sosialisasi PPDB Kota Bandung 2018





Sosialisasi PPDB Kota Bandung 2018

Dalam Rangka meningkatkan pemahaman masyarakat tentang Mekanisme Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2018, Dinas Pendidikan Kota Bandung melalui UPT PK PNFI menyelenggarakan Sosialisasi PPDB Tahun 2018, di Augusta Hotel, Jalan Surapati No.203 Bandung, Kamis, (29/03/2018). Ini adalah sosialisasi II setelah sebelumnya dilaksanakan sosialisasi I di Hotel Tirta Siliwangi, Jalan Lombok No.1 pada hari Rabu, (26/03/2018) kemarin.

Kegiatan dihadiri sekitar 200 peserta dari 15 kecamatan, yang terdiri dari Danramil, Polsek, para camat, lurah, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Forum RW, Ketua Penggerak PKK, Ketua Himpaudi dan para penilik,

Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bandung Mia Rumiasari berkenan memberi sambutan sekaligus membuka acara tersebut. Dalam sambutannya Mia mengatakan bahwa Dinas Pendidikan Kota Bandung mempunyai kewajiban menjalankan Tupoksi pemerintah di bidang pendidikan, salah satunya mensosialisasikan PPDB.

Penerimaan siswa baru ini sebetulnya ada pada tupoksi kepala sekolah tingkat TK, SD dan SMP, sementara Disdik memfasilitasinya dengan PPDB online. Sistem online ini sebagai kendali di lapangan, sehingga saat pelaksaanaan PPDB nanti akan menjadi terkonsentrasi, objektif, akuntabel, transparan, dan tanpa diskriminasi.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS