Milad 20 Tahun, FLP Gelar Panggung Ide dan Workshop Menulis Fiksi-Nonfiksi





Forum Lingkar Penaa (FLP) adalah komunitas (calon) penulis yang didirikan 22 Februari 1997. Dalam sepuluh tahun perkembangannya, FLP menjadi wadah ribuan orang untuk mengasah diri sebagai pengarang/ penulis, menerbitkan lebih dari 600 buku, bekerjasama dengan tak kurang dari 30 penerbit, dan membuka cabang di  dari 125 kota di Indonesia dan mancanegara, seperti Singapura, Hongkong, Jepang, Belanda, Amerika, Mesir, Inggris, dll.

Para aktivisnya kemudian mendirikan Rumah- Rumah Cahaya (Rumah baCA dan HAsilkan karYA) di setiap sekretariat cabang FLP. Tak hanya menyentuh kalangan intelektual, FLP menjadi wadah gerakan para ibu rumah tangga, buruh, anak jalanan,  hingga pembantu rumah tangga. Ada pula FLP Kids yang ditujukan bagi anak-anak dan menjadi motor bagi bangkitnya kanak-kanak pengarang di negeri ini.

Digelar di Gedung Bapusipda Jabar, Bandung
Pada Milad ke-20 berdirinya, FLP: Mempersembahkan "Panggung Ide dan Workshop Menulis Fiksi dan Nonfiksi" yang akan digelar pada. Ahad, 26 Februari 2017 pukul 08.00 s.d. 16.00 WIB. Kegiatan yang digelar di Gedung Bapusipda Jawa Barat, Jl. Kawaluyaan Indah II No. 4, Bandung tersebut menjadi ajang silaturahim para penulis dan penggerak dunia literasi nasional. Event ini pun untuk misi semangat memajukan budaya membaca dan menulis di tanah air.

Cara pendaftaran
Bagi Anda yang berminat mengikuti event tersebut, bisa mendaftar melalui SMS dengan format FLP20 (spasi) Nama (spasi) Asal (spasi) nomor HP/WA (spasi) e-mail dan dikirim ke nomor 0895 0123 9964 (Fahda Chan) atau 0838 2094 9011 (HD Gumilang). Adapun harga tiket masuk sebelum hari H Rp75.000/orang dan saat kegiatan Rp 100.000/orang.

Biaya pendaftaran tersebut sudah termasuk donasi untuk dana kemanusiaan dan pengembangan masyarakat DPU DT. Adapun bila daftar langsung untuk loma orang hanya Rp300.000 dan berlaku kelipatannya. Untuk pembayaran ditransfer ke nomor rekening Bank 0345-864-345 (BNI a.n Fahda Fauziani).

Setelah transfer, lakukan konfirmasi bukti transfer ke nomor yang di atas. Adapun benefitnya, para peserta akan mendapatkan snack, makan siang, sertifikat, suvenir, bimbingan menerbitkan buku, dan kesempatan mendapatkan doorprize 1 buah smartphone terbaru, 2 buah modem, paket buku, dan hadiah menarik lainnya.

Untuk info lebih lanjut bisa dilihat di Facebook: www.facebook.com/forumlingkarpena,  Twitter/IG: @flpoke, atau kunjung website: munas.flp.or.id.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS