Unik, Ada Pengobatan Alternatif dengan Cabai di Baleendah






Pengobatan alternatif merupakan pengobatan yang sedang banyak dicari oleh berbagai kalangan masyarakat. Dalam pengobatan alternatif ini sebagian besar alat dan bahan dasar yang digunakan itu berupa bahan bahan alami dan tradisional. Salah satu pengobatan alternatif yang ada di Bandung itu yakni ada pengobatan alternatif cabai. Pengobatan alternatif ini banyak dicari mereka yang sedang terapi kesembuhan dan kesehatan. Bahkan, salah satu TV swasta pun pernah meliput pengobatan alternatif unik di Bandung Selatan ini.

Sejak 1990-an
Pengobatan alternatif ini dikembangkan oleh Ibu Siti Asiah. Ibu Siti Asiah merupakan ahli terapis yang ilmunya tersebut didapat dari orangtuanya dulu dan bersifat turun temurun hingga sekarang. Asiah sendiri mulai memijat sejak 1990-an membantu ibunya. Dan pada tahun 2000-an, ibunya meninggal dunia lalu Ibu Siti Asiah pun melanjutkan keahlian ibunya tersebut. Dalam pengobatan alternatif cabai ini, Ibu Asiah menggunakan beberapa bahan alami yang digunakan untuk pengobatan.

Adapun bahan-bahan yang digunakan di antaranya cabai,  bawang putih,  bawang merah, dan sedikit garam. Semua bahan itu digerus dan diberi sedikit minyak zaitun untuk di baluri dan diurutkan ke tubuh pasien.  Pasien yang datang keluhannya macam-macam dari rematik, keseleo, asam urat, pusing-pusing, darah tinggi, dan lainnya. Bagi yang masuk angin, pengobatan alternatif ini pun layak dicoba. Adapun untuk anak-anak tidak menggunakan cabai, namun parutan jahe.

Cabai ini mengandung banyak vitamin C melebihi banyaknya kandungan yang ada di jeruk. Khasiat yang terkandung dalam cabai ini yakni di antaranya:
1. Pengerluaran toksin secara alami.
2. Penghilang rasa sakit
3. Pembakar kalori
4. Antioksidan bagi tubuh

Tarif seikhlasnya
Pengobatan altetnatif cabai ini dilakukan rutin oleh pasien, bergantung penyakit yang diderita oleh pasien tersebut. Selain pengobatan dengan cabai,  Ibu Asiah juga biasanya memberikan ramuan tradisional yang diracik oleh beliau sendiri.

Selain membuka pengobatan tradisional cabai, Ibu Asiah juga ahli dalam bidang kandungan dan spesialis anak juga. Dalam terapi alternatif cabai ini,  Ibu Asiah tidak menentukan tarif alias seikhlasnya. Bagi Anda yang tertarik untuk mencoba pengobatan alternatif ini bisa datang ke Kampung Cigado, Jln. Anggadireja, Baleendah, Kab. Bandung. Jam buka praktik pukul 08.00 - 18.00 WIB. Untuk info lebih lengkap, hubungi nomor kontak di 0813-9484-1474.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS